Jumat, 23 Januari 2015

on Leave a Comment

Cara Mengetahui Apakah Artikel di Blog/Website Kita Ada Kesamaan Dengan Blog/Website Lain

Cara Mengetahui artikel copy-paste (copas) sebenarnya sangat mudah. sudah banyak website-website detector copas saat ini, contohnya adalah copyscape.com. Melalui website ini kita dapat tahu apakah artikel di blog/website kita ada kesamaan dengan blog/website lain atau tidak. Baik kita yang melakukan (hayoo... ngaku :P) maupun orang lain yang meng-copas isi blog/website kita.

Yang saya bagikan disini adalah 2 website detector copas.


1. CopyScape 

 Pertama adalah capascape.com, disini kita cukup membuka copycape.com lalu menuliskan URL blog/website kita, lalu klik 'go' maka automatis website ini akan mendeteksi kesamaan-kesamaan artikel di blog/website kita dengan artikel-artikel di blog/website lain, jika kosong setelah anda klik 'go' berarti website/blog kita aman dari artikel copas, jadi kita juga bisa lega dari ancaman google sanbox (penjara website) yang menyebabkan blog kita tidak ditemukan oleh mesin pencari google. tapi sayangnya hanya maksimal 10 blog/website yang memiliki kesamaan artikel yang ditampilkan pada website ini.










2. SiteLiner

Dan yang kedua, ini yang lebih lengkap fiturnya gan, diwebsite ini kita bukan hanya mengetahui dupilcate conten saja, tetapi juga comparison with other site, seperti : Avarage page size (ukuran halaman), Average Page Load Time (rata-rata waktu muat laman), berapa persen artikel murni dan artikel copas, Number of Words per Page (jumlah kata/halaman), rasio teks html, common contents, link internal/halaman, link eksternal/halaman, total link/laman dan masih banyak lagi, bahkan kita juga bisa mengetahui link yang rusak dari website/blog kita. Oke, langsung saja saya sebutkan, nama website-nya adalah siteliner.com. cara menggunkannya juga sama seperti copyscape.com. Dan satu lagi, kedua website inimenggunakan bahasa inggris, bisa pake jasa google translate deh nanti. hehe :D

Oke gan, demikianlah pemaparan saya mengenai cara mengetahui artikel copas pada sebuah blog/website. Jadi sekarang udah tau kan apakah artikel kita di copas atau tidak dan apakah artikel di blog/website kita memiki kesamaan dengan artikel di blog/website lain atau tidak.

Jadi intinya gan, copas bukanlah kegiatan yang baik, bukan orang lain yang rugi tetapi juga diri kita sendiri, tidak salah kalau artikel di blog/website lain menjadi refrerensi bagi kita. Tetapi jangan copas seluruhnya juga lah gan... lakukanlah sedikit editing agar tidak terlalu sama supaya blog kita gak di tendang oleh google.

See You gan... Wassalam. :)

0 komentar:

Posting Komentar